CakapCakap – Cakap People! Indonesia melaporkan rekor tertinggi baru dalam kasus virus corona harian pada Jumat, 28 Agustus 2020, yaitu sebanyak 3.003 kasus baru dalam sehari.
Jumlah tambahan kasus baru ini menjadikan total infeksi COVID-19 di negara ini menjadi 165.887 orang. Kenaikan tertinggi ini dipicu oleh provinsi yang terkena dampak terparah yang melaporkan lonjakan termasuk kenaikan satu hari tertinggi lainnya di Jakarta.
Ini untuk pertama kalinya kasus baru COVID-19 mencapai angka 3.000 dalam satu hari di Indonesia, terutama didorong oleh empat provinsi di pulau terpadat di Jawa.
Rekor baru ini datang hanya sehari setelah Indonesia melaporkan kenaikan tertinggi dalam satu hari sebanyak 2.719 kasus pada Kamis, 27 Agustus 2020, melansir Jakarta Globe.
Negara terbesar di Asia Tenggara ini telah menambahkan lebih dari 57.500 kasus COVID-19 sejak awal bulan, dengan rata-rata lebih dari 2.000 kasus per hari.
Korban tewas naik 105 orang — hari kedua berturut-turut melaporkan kenaikan tiga digit kematian COVID-19 — menjadikan total korban meninggal dunia menjadi 7.169.
Jakarta melaporkan kenaikan satu hari tertinggi lagi hari ini dengan 869 kasus baru COVID-19. Ini untuk hari ketiga hari berturut-turut, ibu kota melaporkan kasus harian yang memecahkan rekor.
Jakarta memiliki total 37.082 kasus COVID-19, lebih banyak dari provinsi lain, termasuk 1.156 kematian. Jakarta rata-rata memiliki 560 kasus baru per hari sejak 1 Agustus.
Artinya, Jakarta sendiri sudah menyumbang lebih dari seperempat kasus COVID-19 dari penghitungan harian secara nasional sepanjang bulan Agustus ini.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan telah memutuskan untuk memperpanjang masa PSBB Transisi Fase I selama 14 hari ke depan (28 Agustus – 10 September 2020) karena meningkatnya kasus COVID-19 di ibu kota.
Jawa Barat mengalami lonjakan dramatis 526 kasus baru COVID-19, sehingga jumlah total kasus menjadi 10.528. Itu adalah lonjakan satu hari tertinggi sejak 9 Juli di Jawa Barat, ketika infeksi massal yang diisolasi di akademi militer meningkatkan jumlah kasus harian di provinsi itu menjadi 962 orang yang cukup mengejutkan.
Jawa Timur telah menambahkan 417 kasus baru COVID-19 dan 20 kematian dalam 24 jam terakhir, sehingga jumlah total kasus menjadi 32.113, termasuk 2.302 kematian.
Jawa Tengah mencatat jumlah kematian harian tertinggi dengan tambahan sebanyak 28 orang meninggal akibat COVID-19, sehingga total menjadi 965. Kasus virus yang dikonfirmasi di provinsi itu meningkat 242 menjadi 13.467.
Keempat provinsi tersebut merupakan satu-satunya provinsi yang melaporkan peningkatan kasus tiga digit dalam sehari namun dalam jumlah yang cukup besar untuk memicu rekor nasional.
Sulawesi Selatan tetap menjadi provinsi keempat yang paling parah terkena dampak dengan total 11.756 kasus, tetapi lonjakan tersebut telah melambat sejak awal bulan ini. Jika tren saat ini berlanjut, bulan depan Sulawesi Selatan akan disalip Jawa Barat.