in ,

Mengapa Pria Enggan Segera Menikah? Ini Alasannya!

Bukan karena belum mapan atau belum cukup usia

CakapCakap – Ketika Cakap People memulai suatu hubungan, apa tujuan akhir yang kamu harapkan? Tentu saja mayoritas wanita akan menjawab pernikahan yang bahagia dan seumur hidup. Tetapi pria maupun wanita terkadang memiliki visi yang tidak serupa. Mereka bersama hanya karena saling mencintai.

Sehingga saat seorang wanita ingin segera menikah, beberapa pasangan pria masalah seperti enggan dan takut dibawa ke pernikahan. Tentunya mereka memiliki alasan tersendiri mengapa melakukan hal tersebut. Bukan karena kondisi ekonomi, belum mapan atau usia yang belum cukup. Namun karena hal-hal di bawah ini pria enggan segera menikah!

1. Merasa kebebasannya terancam

Menganggap terkekang via Koinworks.com

Hampir semua orang memiliki ketakutan mereka masing-masing, termasuk pula para pria. Bukan demikian? Ada beberapa pria yang menganggap jika mereka melepaskan masa lajang dengan menikah, maka kebebasan yang ia miliki akan direnggut. Istri bisa saja mengganggu ruang bernapas mereka. Sehingga mereka tak bisa lagi berkumpul dengan teman-temannya  atau melakukan hobi yang ia sukai.

2. Belum siap bertanggung jawab sepenuhnya

Masih ingin bersenang-senang via Sekitarcewek.blogspot.com

Ketika seorang pria sudah menikah, maka ia akan menjadi kepala keluarga. Di mana dirinya bertanggung jawab atas keluarga kecil tersebut. Mulai dari mencukupi kebutuhannya sendiri, istri hingga anak-anak nantinya. Ia pun harus bersedia membina istri dan anak-anaknya menuju ke arah yang lebih baik. Itulah salah satu peran keluarga. Mungkin pasangan kamu belum siap menanggung tanggung jawa tersebut sehingga memilih untuk menunda pernikahan.

3. Takut menghadapi mertua

Belum dekat dengan mertua via Mydomaine.com

Mungkin inilah salah satu hal yang dicemaskan oleh para wanita ketika berada di rumah suami. Namun, tak hanya kaum hawa saja loh yang memiliki ketakutan tersebut. Sebab para pria juga merasakan hal yang sama. Mungkin hati si pria belum siap untuk menghadapi mertua mereka. Sehingga memutuskan untuk menunda pernikahannya. Terlebih jika mertua termasuk sosok yang cerewet dan gemar ikut campur urusan anaknya.

4. Masih memiliki tanggung jawab lain

Punya beban tanggung jawab yang berat via Ruangmom.com

Pria memang memiliki beban tanggung jawab yang lebih berat dibanding wanita. Terkadang mereka harus bertanggung jawab terlebih dahulu dengan orang tuanya maupun saudara-saudaranya. Sehingga membuatnya belum bisa menikah sebelum tanggung jawab itu selesai.

Jadi, itu dia beberapa alasan pria menunda pernikahannya Cakap People. Semua orang pasti memiliki alasan tertentu ketika melakukan suatu hal. Oleh karena itu, kamu harus berdiskusi dengan pasangan untuk mendapatkan solusi yang terbaik.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hong Kong Tolak Visa Jurnalis, Picu Kekhawatiran Kebebasan Pers

Resep Batagor Kuah, Mudah Dibuat dan Praktis!