in ,

Tragedi Covid-19 di Pabrik LG Electronics Bekasi, Ratusan Karyawan Diisolasi

Ratusan karyawan jalani isolasi mandiri dan sebagian diisolasi di rumah sakit Bekasi dan Jakarta

CakapCakap – Cakap People, pabrik LG Electronics menjadi klaster baru penyebaran Covid-19. Hal ini diungkap oleh juru bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kabupaten Bekasi, Alamsyah. Dari hasil penelusuran yang dilakukan oleh Pemkab Bekasi, diketahui ada ratusan karyawan LG positif Covid-19. Pabrik LG yang berada di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, langsung ditutup total.

“Korporasi telah menguji semua karyawannya yang bekerja di pabrik, dan hanya mereka yang dites negatif yang akan kembali bekerja minggu depan,” demikian pernyataan LG seperti dilansir Detik dari AFP pada Rabu (26/8/2020).

PT LG Electronics Indonesia di kawasan MM2100, Cikarang, Kabupaten Bekasi. Foto via pikiranrakyat.com

Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinkes Kabupaten Bekasi Irfan Maulana memberikan update terbarunya pada Rabu (26/8/2020).

“ Dari 238 ada penambahan empat kasus, totalnya sampai 242, ” ucapnya. Kini, para karyawan yang positif terpapar Covid-19 sedang menjalani isolasi mandiri. Beberapa karyawan tercatat sedang menjalani isolasi di rumah sakit di Bekasi dan Jakarta.

“Ada 25 orang (diisolasi) tersebar di RS di DKI, Kota (Bekasi) dan Kabupaten (Bekasi),” tutur Irfan.

LG Electronics buka suara terkait kasus ini. Pihak LG menegaskan bahwa pabrik akan dibuka kembali minggu depan. Karyawan yang dinyatakan negatif melalui uji swab maka dapat bekerja kembali pada pekan depan.

“Korporasi telah menguji semua karyawannya yang bekerja di pabrik, dan hanya mereka yang dites negatif yang akan kembali bekerja minggu depan,” pernyataan yang dikeluarkan oleh LG.

Foto ilustrasi via dream.co.id

“Korporasi berencana untuk memperkuat jarak sosial dan langkah-langkah keamanan,” sebutnya.

Hingga kini, Pemkab Bekasi terus melakukan tracing terhadap penyebaran virus yang terdeteksi berada di kawasan industri. Menteri Perindustrian Agus Gumiwang mengungkap awal tragedy 238 karyawan pabrik LG terpapar Covid-19. Bermula dari hanya beberapa karyawan LG yang terkonfirmasi Corona.

“Awalnya memang dari adanya kasus pekan lalu sebanyak 1 atau 2 karyawan,” kata Agus kepada wartawan, Selasa (25/8).

Pemkab Bekasi mengambil tidakan cepat dengan melakukan tracing terhadap seluruh karyawan pabrik LG. Hasilnya, ada ratusan pegawai positif Corona.

“Kemudian dilakukan test and trace oleh Gugus Tugas, hasilnya adalah 238 karyawan positif COVID,” imbuh Agus.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Maskapai Virgin Atlantic Bakal Tanggung Biaya Perawatan Medis Hingga Pemakaman Jika Penumpang Terkena COVID-19

Ratu Inggris Diminta Untuk Cabut Gelar Kerajaan Meghan Markle, Ini Sebabnya!