in ,

Penderita Maag Wajib Hindari 3 Kebiasaan Ini!

Stres sedikit banyak bisa menyumbang peranan pada kesehatan tubuh, salah satunya memicu maag

CakapCakap – Pasti Cakap People tak asing lagi bukan dengan penyakit maag? Penyakit yang satu ini bisa menyerang siapa saja. Maag merupakan salah satu penyakit yang timbul lantaran adanya iritasi atau peradangan di lapisan perut. Ada beberapa gejala yang biasa dialami oleh si pasien, mulai dari mual, muntah, sakit perut, nafsu makan hilang hingga merasakan gangguan pencernaan berulang.

Oleh karena itu, jika kamu termasuk penderita maag maka sebaiknya jangan disepelekan. Sebab, jika penyakit ini kamu anggap remeh bisa berdampak kurang baik bagi tubuh. Bahkan bisa merusak aktivitas di kala maag kambuh. Nah, ada beberapa kebiasaan yang sebaiknya kamu hindari untuk mencegah maag supaya tidak kambuh!

1. Tidak memerhatikan menu makanan

Hindari konsumsi makanan pedas via Ayosemarang.com

Bagi penderita maag, menu makanan sangat penting untuk diperhatikan. Sebab beberapa jenis makanan tertentu diatur untuk tidak dikonsumsi karena bisa menjadikan kondisi maag lebih parah. Beberapa makanan yang perlu kamu hindari ialah jenis makanan dengan cita rasa pedas, makanan tinggi lemak, asam hingga minuman berkarbonasi. Kamu bisa memperbanyak menyantap makanan yang rendah lemak dan mudah dicerna oleh tubuh. Sebut saja seperti apel, wortel, ikan, kacang-kacangan, brokoli serta daging ayam.

2. Stres

Bisa memperburuk keadaan via Goodnewsfromindonesia.id

Stres tidak hanya akan membuat pikiran jadi buntu, namun juga berdampak pada kesehatan. Terlebih jika kamu memiliki penyakit maag. Cara terbaik supaya terhindar dari maag ialah dengan mengurangi rasa stres. Kamu bisa meminimalisir stres dengan melakukan olahraga fisik yang diseimbangkan dengan latihan mental. Misalnya saja melakukan yoga, meditasi hingga teknik pernapasan. Kamu juga dapat mencari hobi baru yang bisa memberikan efek senang dan tidak tertekan. Ketika pikiran bahagia, maka kamu akan memiliki hidup yang juga senang. Pasti kamu pernah mendengar kata-kata jika sakit diawali dari pikiran bukan?

3. Makan tidak teratur

Jarang makan via Jdlines.com

Siapa yang gemar menunda waktu makan dalam jangka waktu yang terbilang lama? Hal tersebut bisa membuat maag kamu jadi kambuh. Ketika perut dalam kondisi kosong, maka asam lambung akan menghasilkan jumlah yang lebih banyak dibanding biasanya. Sehingga lapisan perut bisa ikut iritasi. Namun ketika kamu makan saat lapar, maka porsinya akan lebih banyak dibanding biasa. Alhasil pencernaan akan jadi lebih sensitif. Maka dari itu, usahakan makan secara teratur  3 kali sehari dengan porsi normal atau dibagi 6 kali makan dengan porsi lebih kecil.

Jadi, itu dia beberapa kebiasaan yang sebaiknya Cakap People hindari jika memiliki penyakit maag. Sehingga maag tidak akan kambuh dan mengganggu aktivitas.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Berikut Manfaat Stroberi Untuk Kecantikan yang Jarang Diekspos!

Arab Saudi Menutup 71 Masjid Setelah Ditemukan Kasus COVID-19 di Antara Jamaah