in ,

Manfaat Kecipir Bagi Kesehatan, Bagus juga untuk Kesehatan Mata loh!

Berbagai manfaat kecipir yang bagus untuk kesehatan tubuh

CakapCakapCakap People, ada begitu banyak jenis sayuran yang bisa kita temukan di lingkungan sekitar. Salah satunya adalah kecipir. Jenis sayur yang satu ini memiliki biji, umbi, hingga daun yang bisa dikonsumsi. Alhasil, kamu bisa memanfaatkan tumbuhan ini secara lebih maksimal.

Selain bisa dijadikan sebagai salah satu bahan untuk membuat asupan yang enak, kecipir juga memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh, loh! Ingin tahu apa saja manfaat kecipir? Simak yuk ulasannya yang berikut ini:

Membantu Menurunkan Berat Badan

Kecipir bagus untuk kesehatan tubuh via merdeka.com

Manfaat dari kecipir yang pertama adalah bagus untuk menurunkan berat badan. Hal ini tidak lepas dari kandungan serat di dalam kecipir yang bisa membuat penurunan badan menjadi lebih baik dan cepat.

Kecipir sendiri memiliki kandungan serat yang tinggi hingga kalori yag rendah di dalamnya. Kandungan ini bagus untuk membantu kamu merasa lebih kenyang. Dengan demikian, kebiasaan ngemil juga bisa ditekan.

Bagus dalam Meningkatkan Kesehatan Mata

Gambar oleh M Jurcevic dari Pixabay

Kelebihan dari kecipir selanjutnya adalah bagus untuk meningkatkan kesehatan mata. Dalam penelitian yang telah dilakukan, kecipir memiliki kandungan sehat yang berupa tiamin, dimana kandungan ini bagus untuk mencegah gangguan yang berkaitan dengan penglihatan.

Dengan konsumsi tiamin yang dilakukan secara teratur, maka ragam gangguan mata seperti halnya glaukoma hingga katarak bisa lebih diminimalisir. Mata menjadi salah satu organ penting bagi manusia, sehingga harus dijaga dengan cara mengonsumsi berbagai asupan sehat untuk organ visual yang satu ini.

Mencegah Terjadinya Penuaan Dini

Gambar oleh StockSnap dari Pixabay

Kecipir juga bisa digunakan untuk mencegah terjadinya penuaan dini. Hal ini tidak lepas dari kandungan sehatnya yang berupa vitamin C dan juga vitamin A di dalamnya. kandungan tersebut bagus dalam mengurangi efek kerusakan kulit akibat usia, munculnya keriput, hingga noda di wajah.

Bagaimana menurutmu manfaat kecipir yang disebutkan di atas? Kamu bahkan bisa mencegah anemia dengan kecipir, loh! Uniknya lagi, kecipir juga mudah untuk ditemukan di berbagai wilayah di Indonesia dan dijual dengan harga yang murah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Sulawesi Selatan Segera Miliki Drone Pendeteksi Suhu Tubuh dari Udara

Virtual Traveling Disney Ini Bisa Kamu Nikmati saat Liburan di Rumah, Ada Apa Saja?