CakapCakap – Cakap People. mentimun yang masih satu keluarga dengan labu-labuan ini banyak digunakan sebagai olahan masakan dan dapat ditemukan hampir di seluruh dunia. Mentimun sering digunakan sebagai tambahan bahan memasak yang berguna untuk membuat masakan menjadi lebih segar.
Di Indonesia sendiri mentimun juga sering digunakan untuk bahan masakan seperti tumis mentimun dan acar mentimun. Bukan hanya itu saja, mentimun juga sering menjadi tambahan buah dalam rujak.
Dalam hal kesehatan pun mentimun tak kalah hebatnya, loh! Kalau sudah penasaran, simak penjelasan di bawah ini.
Menjaga Kecantikan Kulit
Kamu mungkin sudah tahu kalau mentimun berguna untuk merawat kecantikan kulit. Hal itu memang benar adanya, bahkan sudah ada penelitian bahwa mentimun berguna untuk menjaga kecantikan kulit kita.
Mentimun sangat berguna untuk mengurangi minyak berlebih, mengatasi jerawat, hingga mengecilkan pori-pori. Mentimun bisa juga digunakan untuk mengurangi mata panda dengan cara menempelkannya di mata.
Mentimun bisa memberikan efek dingin jika ditempelkan pada kulit yang terbakar dan mengurangi efek pembengkakan pada kulit.
Menjaga Tubuh Tetap Terhidrasi
Dengan kandungan airnya yang banyak mentimun bisa kamu jadikan pencegah dehidrasi ketika cuaca sedang panas. Mentimun sendiri memiliki kandungan air hingga 96% yang terdiri dari elektrolit yang penting untuk tubuh.
Kamu bisa memanfaatkan mentimun untuk pelepas dahag sehabis berolahraga. Kamu bisa mengonsumsinya secara langsung atau membuat mentimun menjadi jus maupun infused water.
Untuk infused water sendiri kamu bisa menambahkan daun mint atau buah lain sebagai campuran agar rasanya lebih enak.
Menurunkan Berat Badan Secara Alami
Selain digunakan untuk menjaga kecantikan kulit, mentimun juga memiliki kegunaan dalam menurunkan berat badan yang berlebih secara alami. Kandungan serat yang ada dalam mentimun membantu melancarkan pencernaan sehingga makanan dan kolesterol tidak akan berlama-lama mengendap di dalam perut.
Selain itu, mentimun tidak mengandung kalori namun tetap mengenyangkan ketika dikonsumsi sehingga sangat membantu upaya kamu ketika sedang diet. Bagi kamu yang sedang menjalani diet, obalah untuk memperbanyak konsumsi mentimun untuk membantu kelancaran dietmu.
Cakap People, mentimun memang hampir tidak memiliki rasa alias hambar, namun jika dilihat dari sisi kesehatan mentimun memiliki manfaat yang sangat besar.