in ,

Memilukan, Bayi Ini Terkena Virus Herpes Karena Dicium, Jangan Lakukan pada Bayi!

Faktanya, penyakit itu menjadi sangat parah sehingga infeksi bahkan mulai membuat mata kiri bayi Oarlah meredup!

CakapCakapCakap People! Sebagai sebuah aturan, pada umumnya orang-orang tidak disarankan untuk mencium bayi yang baru lahir, karena mereka sangat rentan terhadap berbagai penyakit dan virus yang dibawa oleh orang dewasa jika tidak memiliki kekebalan tubuh.

Salah satu penyakit tersebut adalah herpes, yang sangat umum di antara manusia dan seperti yang sudah bisa kamu duga bahwa itu sangat menular. Sementara tubuh manusia normal kita tidak menunjukkan gejala virus apa pun, kita membawanya dalam sistem tubuh kita dan dapat menginfeksi orang lain dengan relatif mudah.

Baby Oarlah. [Foto: Hollie Cruickshanks]

Tetapi yang paling rentan terhadap risiko infeksi adalah bayi, mengingat sistem kekebalan tubuh mereka yang umumnya lebih lemah. Sayangnya, seorang ibu harus merasakan kesedihan dan pilu ketika mengetahui bayinya yang berusia enam bulan menjadi korban ciuman, menurut laporan The Sun, pada Senin, 2 Maret 2020.

Meskipun memberlakukan larangan untuk mencium bayinya, hal yang tidak terpikirkan terjadi pada bayinya yang bernama Oarlah yang berusia enam bulan. Selama banyak kunjungan dari keluarga dan teman-teman, seseorang tanpa sadar melanggar aturan untuk tidak-mencium bayi dan ya, dia mencium bayi Oarlah. Akibatnya, bayi itu terinfeksi virus herpes secara mengerikan.

Baby Oarlah. [Foto: Hollie Cruickshanks]

Mengingat sistem kekebalan tubuhnya yang lemah, virus itu langsung memegang  kendali tubuhnya dan merusak kulitnya, dengan meninggalkan bintik-bintik yang menyebar luas dan luka di seluruh kulit bayi tersebut.

Faktanya, penyakit itu menjadi sangat parah sehingga infeksi bahkan mulai membuat mata kiri bayi Oarlah meredup!

Baby Oarlah. [Foto: Hollie Cruickshanks]

Khawatir bayinya akan menjadi buta, ibunya Hollie Cruickshanks (21 tahun) yang berasal dari Dundee dan pasangannya Bradley Airlie (21 tahun), segera membawanya ke rumah sakit. Untungnya, pembengkakan pada mata bayi Oarlah akhirnya berkurang dalam 24 jam.

Tes selanjutnya menunjukkan bahwa penglihatan bayi Oarlah tidak terpengaruh oleh virus herpes.

Mengingat fakta yang terjadi pada bayi Oarlah, kita benar-benar harus paham dengan lebih baik daripada membiarkan seorang bayi terkena infeksi, terlebih seperti saat ini setelah adanya penyebaran Covid-19!

Baby Oarlah. [Foto: Hollie Cruickshanks]

Tidak bijak rasanya  mencium seorang bayi jika seseorang dalam kondisi sakit

Carol Cooper dari Sun Doctor mengatakan bahwa sekitar 90 persen orang diduga mengidap herpes, tetapi sangat sedikit bayi yang tertular. 

“Ketika anak-anak saya masih kecil, saya takkan membiarkan orang mencium mereka. Tentu saja tidak bijaksana untuk mencium atau menyentuh bayi jika Anda memiliki infeksi aktif apa pun,” kata Cooper.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Ternyata Jenis Kacang-kacangan Ini Baik loh Untuk Ibu Hamil, Cek Daftarnya!

Update Virus Corona di RI [Per Jumat, 13 Maret]: Total 69 Pasien Positif, 5 Orang Sembuh, dan 4 Meninggal