in

7 Keuntungan yang Bakal Kamu Dapatkan Saat Bekerja di Perusahaan Kecil

Untuk kamu yang sedang bekerja di perusahaan yang kecil, tak perlu berkecil hati juga. Karena banyak juga keuntungan yang bisa kamu dapatkan.

CakapCakapCakap People! Banyak orang memiliki impian untuk bisa bekerja di sebuah perusahaan besar. Sejumlah keuntungan bisa didapatkan jika bekerja di perusahaan besar. Namun, untuk kamu yang sedang bekerja di perusahaan yang kecil, tak perlu berkecil hati juga. Karena banyak juga keuntungan yang bisa kamu dapatkan.

Foto: Pixabay

Untuk kamu yang ingin memasuki dunia kerja dan merasa kurang nyaman untuk memulai karir dengan bekerja di perusahaan besar, ada baiknya kamu mengetahui terlebih dulu keuntungan apa saja yang bisa kamu dapatkan ketika bekerja di perusahaan kecil, berikut seperti dilansir dari Allwomenstalk via TEMPO:

1. Mentoring dan pelatihan mudah diakses 

Sebagai pendatang baru di dunia kerja, salah satu keuntungan memulai karir dengan bekerja di perusahaan kecil adalah mentoring dan pelatihan di tempat kerja lebih mudah diperoleh. Kamu bisa memiliki hubungan kerja yang lebih dekat dengan staf manajemen, cenderung bisa mendapatkan lebih banyak kelonggaran karena dianggap masih dalam tahap belajar, dan memiliki platform langsung untuk mengajukan pertanyaan. Bagi perusahaan kecil, karyawan adalah investasi yang berharga sehingga perlu dilindungi.

2. Bisa cepat belajar 

Jika  menyukai variasi dan tantangan dalam pekerjaan, maka bekerja di perusahaan kecil adalah pilihan yang tepat. Di perusahaan kecil, cakupan tugas mungkin jauh lebih luas karena tanggung jawab dibagi kepada karyawan yang jumlahnya hanya sedikit.

3. Fleksibel 

Perusahaan kecil cenderung lebih fleksibel karena jumlah pekerjanya lebih sedikit, sehingga lebih mudah mengatur jadwal cuti, menyesuaikan jam kerja, dan mengecek absensi.

4. Bebas dan mudah berpendapat

Salah satu manfaat bekerja di perusahaan kecil adalah lebih mudah untuk menyampaikan pendapat kepada pihak yang berwenang dan sudah pasti pendapat kamu sampai dan didengarkan. Ada kepuasan tersendiri mengetahui pendapat didengar.

Foto: Pixabay.

5. Tempat belajar 

Salah satu keuntungan bekerja di perusahaan kecil itu bisa digunakan sebagai tempat mempelajari beragam area bisnis, terlebih jika kamu memiliki ambisi untuk memulai bisnis sendiri.

6. Apresiasi dan pengakuan 

Merasa bahagia, diakui dan diperlakukan secara adil adalah faktor besar dalam kepuasan kerja. Hal tersebut akan jauh lebih mudah didapatkan di perusahaan kecil. Hal ini juga memudahkan perusahaan untuk menghargai dengan ucapan terima kasih, gaji yang dibayar dengan baik, dibayar lembur, dan bonus.

7. Lebih santai 

Misalnya dalam hal berpakaian. Jika lebih santai dan informal, itu lebih baik, karena akan merasa lebih mudah berasimilasi di lingkungan perusahaan, kecuali jika harus berhadapan dengan pelanggan, tentu gaya berpakaiannya harus disesuaikan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Rasa Legit Lepet Jagung Khas Gresik Bikin Tergoda, Yuk Coba Buat Resepnya!

Resmi Rilis 22 September, Ini 6 Fakta Smart SIM yang Harus Diketahui