in ,

6 Makanan dan Minuman Ini Cocok Dikonsumsi di Pagi Hari Saat Perut Masih Kosong

Pemilihan makanan dan minuman yang tepat bisa berdampak pada kesehatan perut

CakapCakapCakap People ketika memilih makanan untuk dikonsumsi pada pagi hari kamu tidak boleh sembarangan. Apalagi jika perut masih dalam kondisi kosong. Pemilihan makanan dan minuman yang kurang tepat juga bisa berdampak pada kondisi kesehatan perut.

Misalnya saja kamu mengawali makan pagi dengan jus jeruk, padahal jenis minuman tersebut mempunyai kandungan asam yang tinggi. Sehingga memicu heartburn serta kondisi asam di perut. Oleh karena itu, kenali makanan dan minuman yang baik dikonsumsi saat pagi hari berikut ini.

1. Pepaya

Buah tinggi serat. Gambar via kompas.com

Pepaya merupakan salah satu buah yang dapat melancarkan pencernaan. Sehingga buah ini sangat cocok disantap dalam kondisi perut kosong.

Buah yang identik dengan warna cerah ini tidak hanya membersihkan racun dari tubuh saja, melainkan juga bantu turunkan kolesterol jahat, serta cegah penyakit jantung.

2. Madu & air hangat

Bukan rahasia lagi jika madu merupakan minuman yang baik bagi tubuh. Sebab terdapat aneka kandungan baik seperti vitamin, mineral, flavonoid, hingga enzim yang bantu membersihkan usus. Kombinasikan madu bersama air hangat agar racun dalam perut bisa keluar secara maksimal.

3. Kacang

Bantu normalkan pH perut. Gambar via okezone.com

Ingin membuat pencernaan jadi lebih lancar? Maka kamu bisa mengonsumsi kacang. Pasalnya camilan ini dapat membantu melancarkan sistem cerna sekaligus menormalkan kadar pH dalam perut.

Kendati memiliki manfaat yang baik bagi tubuh, namun usahakan untuk tidak mengonsumsi kacang dalam jumlah berlebih.

4. Almond yang direndam

Makanan sehat ini memiliki kandungan vitamin E, mangan, serat, protein, asam lemak omega 6, dan omega-3. Kamu disarankan untuk menyantap almond yang sudah direndam selama semalam, lalu kupas secara tepat. Almond dipercaya kaya akan nutrisi tetap serta bisa mempertajam otak.

5. Semangka

Banyak mengandung air. Gambar via harianhaluan.com

Buah semangka memiliki kandungan air yang berlimpah hingga 90%. Tak hanya itu, ia juga mengandung banyak elektrolit serta likopen dengan jumlah tinggi. Alhasil baik untuk organ jantung dan kesehatan mata.

6. Bubur

Makanan ini sangat sesuai dikonsumsi pagi hari. Sebab ia merupakan menu rendah kalori tapi tinggi akan nutrisi. Bubur akan membuat organ dalam jadi lebih sehat, perut juga kenyang untuk waktu yang lama.

Jadi, itulah beberapa jenis makanan yang bisa Cakap People konsumsi di pagi hari saat perut masih dalam kondisi kosong. Jangan asal pilih makanan atau minuman secara sembarangan ya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Ternyata 5 Nama Kereta Api Ini Diambil dari Nama Hewan loh!

Sadar Benda yang Dicuri Vaksin Covid-19, Pencuri Ini Minta Maaf dan Mengembalikan