in

5 Sikap Ekstrim Ini Jadi Pertanda Kekasihmu Posesif

Menjalin sebuah hubungan membutuhkan pengertian dari masing-masing pihak untuk menjaga hubungan berjalan harmonis. Namun, bagaimana jika ternyata kamu memiliki tipe pasangan yang posesif? Tentunya hal ini justru akan menghambat kehidupan kamu ya! Pasalnya, pasangan yang semacam ini justru akan sering mengendalikan laju kamu mencapai atau menikmati hidup dengan nyaman.

Posesif via paartherapeut-in.de

Tipe pasangan yang posesif setidaknya bisa kamu amati dari beberapa hal. Nah, kamu pun bisa menentukan kembali pasangan yang tepat untuk mendukung kehidupan kamu atau tetap terjerat dengan cowok posesif di samping kamu. Tapi tak hanya cowok ya yang bisa posesif. Tak menutup kemungkinan juga cewek bisa bersikap posesif sama pasangan. Berikut ini beberapa tanda yang bisa kamu amati dari mereka. Cek ya guys!

1. Pencemburu

Tipe pencemburu via gitugini.com

Cemburu katanya tanda cinta, ya? Akan tetapi bagaimana jika cemburu buta atau yang terlalu berlebihan? apa kamu setuju itu jadi perlambang cinta? Pasti sepakat “TIDAK” kan? Justru ini yang akan menghambat semua aktivitasmu.

Tidak hanya dengan lawan jenis, terkadang kecemburuan mereka sudah sampai pada keluargamu, teman, atau sahabat kamu lho! Nah, ini biasanya ditandai dengan marah dan secara sepihak memaksamu untuk hilang kontak dengan mereka yang membuatnya terancam.

2. Memanipulasi

Mengancam meniggalkanmu bila kemauannya tak diikuti via papasemar.com

Biasanya seringkali mereka yang posesif selalu mengancam keberadaan mereka di samping kamu. Seperti saat kamu menolak menuruti keinginannya, maka ancaman meninggalkanmu pasti akan diucapkan.

3. Suka Mengendalikan

Suka mengatur dalam hal dasar sekalipun via papasemar.com

Tidak hanya dalam hal pergaulan, pasangan yang posesif juga akan mengendalikan kamu dalam hal-hal yang dasar. Misalnya saat kamu memilih baju, memilih gaya rambut terbaru, atau sekadar memilih pekerjaan.

4. Temperamen

Tipe temperamen via nld.com.vn

Amarah atau temperament  yang meledak-ledak biasanya akan muncul ketika kamu sedikit saja melakukan kesalahan. Bahkan ketika kamu terlambat beberapa menit untuk menemuinya. Tidak jarang mereka juga akan melakukan kekerasan fisik seperti menampar, teriak, atau bentuk pelecehan verbal yang lain.

5. Tidak Menghargai Kamu

Tak menghargai pilihanmu via isigood.com

Bagi pasangan yang tidak bisa menghargai kamu, inilah tanda bahwa dirinya memang orang yang posesif. Terkadang ucapan kritis, sarkasme, hingga tidak mampu menerima segala pilihanmu tentang karir atau pendidikan juga termasuk di dalamnya. So, guys coba pikirkan, apakah pasanganmu demikian?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Ketinting, Si Perahu Ramping Khas Lampung yang Unik dan Tangguh

Hati-hati, 3 Hal Ini Menandakan Kamu Belum Siap Nikah