Banyak orang yang sering merasa takut untuk mengonsumsi suatu makanan lantaran kerap dituduh bikin gemuk. Beberapa makanan emang memiliki mitos tertentu yang membuat makanan tersebut dihindari. Itulah yang membuat 4 makanan ni jarang dijamah oleh pelaku diet lantaran dikira merupakan sumber lemak.
Padahal 4 makanan in justru merupakan makanan penurun berat badan lho. Apa aja?
1. Keju
Keju sering dituduh sebagai makanan yang bikin gemuk. Pasalnya keju mengandung lemak. Tapi ternyata kandungan protein pada keju sangat tinggi sehingga bisa menguatkan otot. Selain itu, protein yang tinggi tersebut juga bikin perut kenyang lebih lama. Jadi bisa disimpulkan bahwa sebenarnya keju sangat baik untuk diet.
2. Kentang
Kentang juga kerap dianggap biang kegemukan pada tubuh. Padahal kentang mengandung potasium yang tinggi sehingga bisa membantu menurunkan berat badan. Karbohidrat kompleksnya juga baik buat diet. Ketimbang makan nasi dan roti, konsumsi kentang jauh lebih baik bagi orang yang diet.
3. Kacang-kacangan
Selain itu, makanan penurun berat badan lain yang kerap dianggap bikin gemuk adalah kacang-kacangan. Nutrisi yang terdapat pada kacang baik untuk diet dan mampu mengontrol berat badan. Jadi nggak perlu khawatir lagi saat ngemil kacang ya!
4. Buah yang manis
Buah-buahan juga sering dianggap bikin gendut, padahal buah yang manis sekalipun tetap mampu membuat program diet berhasil. Buah mampu menahan timbunan lemak serta menjaga kekebalan tubuh supaya nggak gampang sakit.
Yuk makan 4 makanan diatas supaya diet berhasil!
This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!