in ,

4 Kue Kering Ini Paling Hits Saat Lebaran, Mana Favoritmu?

Mana yang lebih kamu sukai?

CakapCakap – Tak terasa ya Cakap People, sebentar lagi kita akan memasuki Hari Raya Idul Fitri. Setelah hampir 1 bulan berpuasa, kini sudah saatnya kita menyambut hari kemenangan tiba. Walau nuansa Hari Raya tahun ini berbeda, tetapi semaraknya masih sama. Biasanya mendekati hari Lebaran seperti ini sudah banyak yang memburu kue kering.

Apa kamu termasuk salah satunya? Selain membeli, orang-orang juga tertarik untuk membuat kue kering sendiri untuk disuguhkan pada para tamu. Tetapi karena pandemi virus corona masih berlangsung maka kegiatan saling mengunjungi diganti dengan silaturahmi secara online. Walau begitu, kamu masih tetap menyediakan aneka ragam jenis kue kering untuk disantap sendiri. Nah, ini dia beberapa jenis kue kering yang hits saat Lebaran!

1. Kastengel

Roti keju via Blog.tokowahab.com

Kamu salah satu pencinta keju? Maka wajib menghadirkan kue kering bernama kastengel di rumah. Sebab kue berikut memiliki sensasi rasa keju yang sangat menggoda. Bahkan di atasnya juga tersedia topping keju. Sehingga tak heran jika banyak yang berminat dengan kue kastengel. Kue ini identik dengan bentuknya yang persegi panjang, ia memiliki ukuran panjang kira-kira 3 hingga 4 cm dengan lebar 1 cm. Kastengel juga memiliki warna keemasan yang cantik.

2. Kue semprit

Selalu ada saat lebaran via Id.tastemade.com

Kue semprit memiliki bentuk bunga yang indah, di bagian tengah biasanya akan diberikan kismis. Namun, ada pula variasi lain seperti kacang, choco chips hingga lainnya. Kamu bisa membuat kue semprit sendiri sesuai selera. Sebab ada beberapa rasa seperti keju, vanilla, sagu hingga cokelat.

3. Nastar

Inovasi kue nastar via Palu.tribunnews.com

Tak asing lagi bukan dengan jenis kue kering yang satu ini? Nastar merupakan kue yang wajib ada di meja suguhan. Kue ini identik dengan bentuk bulat dan di dalamnya terdapat selai nanas. Nastar sendiri terbuat dari bahan-bahan seperti mentega, campuran terigu, isian berupa selai nanas serta telur. Tetapi seiring dengan berjalannya waktu, nastar kian melewati inovasi. Sehingga isiannya tak hanya memakai selai nanas saja, melainkan ada pula cokelat, selai stroberi hingga blueberry.

4. Putri salju

Identik dengan gula halus via Dailycookingquest.com

Bentuknya seperti bulan sabit dan memiliki gula halus yang menyelimutinya, apalagi jika bukan kue kering putri salju! Kue ini memiliki sensasi rasa yang manis. Alhasil ia pun banyak disukai oleh orang. Saat digigit, kamu akan menjumpai tekstur yang gurih, enak serta dingin.

Jadi, mana kue kering yang jadi favorit kamu Cakap People? Agaknya 4 kue di atas selalu hadir untuk menjadikan Hari Raya Idul Fitri lebih semarak ya!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hanya Punya Rp 900 Ribu, Nenek Ini Berusaha Beli Ponsel Demi Cucu Bisa Ikut Kelas Online Sejak Lockdown

Pria Positif COVID-19 Ini Menolak Dibawa Ke RS dan Memeluk Para Tetangga Agar Terinfeksi