CakapCakap – Cita rasa manis memang memberikan kesan tersendiri di lidah mayoritas orang. Bahkan, banyak yang menyukai sensasi rasa manis tersebut Cakap People. Seiring dengan berjalannya waktu, terdapat trend makanan dan minuman manis. Sebut saja seperti bubble tea, cheese tea hingga aneka dessert manis.
Namun dibalik sensasi manis yang lezat, ada bahaya yang siap mengintai. Apabila kamu terlalu sering mengonsumsi makanan maupun minuman manis maka bisa berdampak pada kesehatan. Yakni terancam oleh penyakit diabetes. Oleh karena itu, cobalah ganti gula dengan beberapa bahan alami berikut ini supaya lebih sehat!
1. Xylitol
Mungkin kamu sering mendengar salah satu bahan ini! Ia sudah makin marak digunakan untuk menggantikan gula tebu. Xylitol merupakan gula alkohol yang diperoleh dari proses ekstraksi jagung. Kandungan dalam Xylitol berupa 2,4 kalori tiap gram. Bahan tersebut tak membuat gula darah meningkat, alhasil cukup pas dikonsumsi oleh pasien diabetes.
2. Daun Stevia
Tanaman ini mempunyai nama ilmiah berupa Stevia Rebaudiana. Daun dari tumbuhan tersebut biasanya digunakan sebagai pemanis alami. Kendati bukan tanaman asli asal Indonesia, namun Stevia biasa dijual dalam bentuk kemasan di supermarket. Sehingga kamu bisa menemukannya dengan mudah.
Daun tersebut akan dikeringkan serta diambil ekstraknya. Di dalamnya terdapat 0% kandungan kalori dan memiliki senyawa stevioside yang mampu turunkan gula dalam darah. Jadi, kamu masih bisa mencicipi cita rasa manis dengan bantuan dari bahan alami satu ini.
3. Gula Kelapa
Gula ini memiliki warna kecokelatan yang juga dapat dijadikan sebagai pengganti warna makanan. Ia memiliki sensasi rasa tak begitu manis, sehingga cocok untuk pelaku diet. Selain itu, gula kelapa juga kaya akan antioksidan, zat besi dan kalsium. Namun kandungan kalori dalam gula kelapa hampir serupa dengan gula biasa. Oleh karena itu, pasien diabetes tetap harus mengurangi konsumsi jenis pemanis alami satu ini.
4. Madu
Bukan rahasia lagi jika madu dapat dijadikan sebagai pengganti gula. Ia pun lebih sehat dan bermanfaat baik bagi kesehatan. Madu asli memiliki kandungan 132 mg potasium yang berperan mengurangi rasa sakit di tenggorokan.
Jadi, itu dia Cakap People beberapa bahan alami yang bisa kamu gunakan sebagai alternatif pengganti gula tebu.